Sabtu, 27 November 2010

KBB#20 : Kue Bangket Susu



Bahan:
  • 500 gr sagu
  • 100 gr margarine
  • 150 gr gula halus
  • 75 gr susu kental manis
  • 10 sdm susu (optional)
  • sedikit vanilla essence


Cara membuat:
  1. Sagu disangrai dengan daun pandan, dinginkan. (tanpa sangrai dan tanpa pandan)
  2. Campur semua bahan.
  3. Tambahkan susu bila adonan terlalu mawur
  4. Cetak menggunakan cetakan kue satu / cetakan praline
  5. Bakar dengan api kecil (140 derajat Celcius) selama lk 10 menit.
  6. Angkat kukis tidak pada saat panas. Karena kue ini texturnya rapuh sekali, angkatnya harus dengan kasih sayang, atur di toples, jangan diangkat lagi, kecuali mau dimakan






Minggu, 01 Agustus 2010

KBB#18 : Red French Macaron




Tantangan kali ini termasuk heboh banget di milis KBB.

Setelah persiapan info-info dan tips-tips.... siap-in bahan... siap-in mental untuk maju perang...


Pake resep yang di suggest milis... hasilnya mulus, muuuuanis, cantik dan footy :)












Pink Macarons


Sumber: Cupcakes, Cheesecakes, Cookies. The Australian Women Weekly.


3 putih telur

2 sdM gula caster

pewarna pink

200g icing sugar

120g almond meal

2 sdM icing sugar, ekstra


Siapkan loyang, olesi mentega tipis-tipis; alasi dengan baking paper. Kocok putih telur hingga soft peak, tambahkan gula dan pewarna, terus kocok hingga gula larut. Pindahkan adonan ke dalam mangkuk yang lebih besar. Masukkan icing sugar dan almond meal, dalam dua bagian. Sendokkan adonan ini ke dalam piping bag dengan spuit 1.5cm polos. Semprotkan ke atas loyang 36 x 4cm bulatan, dengan jarak 2cm. Ketuk-ketukkan loyang di atas meja kerja supaya macarons merata.

Taburkan dengan icing sugar, biarkan selama 15 menit. (Aku lupa pake icing sugar, dan di diem-in 1 jam seperti tips2 di milis)















Panaskan oven dengan suhu 150C/130C fan-forced.

Panggang macarons sekitar 20 menit. Biarkan 5 menit, lalu pindahkan ke rak pendingin.

Rekatkan dua keping macarons dengan ganache. Taburkan sedikit icing sugar, jika dikehendaki.




White Chocolate Ganache

100g white eating chocolate, potong-potong kasar

2 sdM thickened cream/heavy cream (krim kental)


Masukkan dan aduk white chocolate dengan krim kental dalam panci di atas api kecil hingga halus. Pindahkan ke mangkuk yang lebih kecil. Tutup, dinginkan di kulkas hingga adonan dapat dioles.

Selasa, 18 Mei 2010

KBB#17 : Lattice Spinach Pie









wooooww.... KBB dah Sweet Seventeen niiih (Pe-eR-nya ;)) ....

Kali ini tema-nya ... simple, savoury nan cantik ...

Simple ... karena boleh pake yang "ready made"
Savoury ... karena udah tertulis di agenda ... hehehhe
Cantik ... karena ada Lattice-nya

Tantangannya ya bikin lattice-nya ini... selain hasilnya cantik, koleksi kulinaris pun bertambah ;)

Pilihan jatuh pada Spinach Pie... di kombinasi ama bawang putih sangrai dan sosis ... hmmmh... savoury dan yummy ...


Bahan Pie : Puff Pastry ready made ;)

Bahan Isi :
Bayam, blanched
Sosis, potong-potong
Bawang bombay
Bawang putih sangrai
Garam
Gula
Butter
Heavy Cream / Spread Cheese

.... takarannya kira-kira saja :P



Cara membuat isi :
- Goreng bawang bombai yang sudah dipotong-potong dengan minyak sedikit, sampai layu
- Masukkan potongan sosis, goreng terus sampai warnanya kecoklatan
- masukkan bayam, taburi dengan garam dan gula sesuai selera, aduk-aduk asal tercampur saja
- matikan api, masukkan potongan butter dan cream secukupnya dan sesuai selera
- angkat dan dinginkan
- setelah dingin bisa di taruh diatas puff pastry...
- tutup dengan lattice yang cantik....
- panggang dengan suhu 200 °C, kira-kira 30 menit








Rabu, 24 Maret 2010

KBB#16 : Chiffon Cake








Yuhuuuiii... Chiffon Cake...
kalo KBB gak ngasih PR, kapan bikinnya... hehhehe
Setelah bingung milih resep, akhirnya minjem resepnya Vin , thx ya Vin...
Resep dimodifikasi dikit-dikit. Cheese-nya diganti Banana dan ditambah Baking Powder....
hasilnya ... enak, wangi, empuk, menul-menul.... bikin ketagihan :)
Dan akhirnya bikin chiffon cake dr resep teman2 yang lain.

Dibawah tertulis resep yang dr Vin ya (modified by me) ... heheheh...

Bahan A :
120 gr tepung terigu protein rendah
1 sdt baking soda
20 gr gula pasir
100 gr susu cair
100 gr Banana tanpa kulit
60 gr minyak goreng
1/4 sdt esens vanilla
5 kuning telur

Bahan B :
7 putih telur
1/2 sdt garam
1/2 sdt cream of tartar (optional)
100 gr gula pasir
15 gr keju parut untuk taburan

1. Ayak terigu, tambahkan gula pasir, aduk rata.
2. Haluskan pisang. Tambahkan minyak goreng dan vanilla. Aduk rata.
3. Tuang ke campuran terigu, aduk rata. Tambahkan kuning telur, aduk rata, kocok dgn mixer supaya lebih rata




4. Di wadah lain yang bersih, kocok putih telur sampai berbusa, masukkan garam dan gula pasir. Kocok terus sampai mengembang.
5. Tuang sedikit-sedikit ke campuran terigu, aduk rata.
6. Tuang ke dalam loyang chiffon diameter atas 24cm, bawah 18cm, tinggi 10cm. Loyang tidak dioles apa-apa.


7. Oven 55 menit dengan suhu 150 derajat celcius
8. Angkat, segera jungkirkan.
9. Setelah dingin, baru dikeluarkan dari loyang.


Rabu, 27 Januari 2010

KBB#15 : Mud Cake Cookie Sandwiches


Udah lulus masuk koleksi resep ;)

Masuk kategori Petit Fours, karena hasilnya chocolity dan imut banget.
Gak kriuk, tapi lembut





Source:
The Australian Women's Weekly: cupcakes, cheesecake, cookies.
ACP Magazine Ltd. 2008

Makes 24

Cookies
250g butter, softened
330g firmly packed brown sugar
2 eggs
450g plain flour
75g self-raising flour
50g cocoa powder
2 Tbs cocoa powder, extra

  • Preheat oven to 180C/160C fan-forced. Grease oven trays; line with baking paper.
  • Beat butter, sugar and eggs in small bowl with electric mixer until combined. Transfer mixture to large bowl; stir in sifted flours and cocoa, in two batches. Knead dough on floured surface until smooth; divide in half, roll each portion between sheets of baking paper until 5mm thick.
  • Cover; refrigerate 30 minutes.
  • Using 6.5 cm round cutter, cut 48 rounds from dough. Place about 3 cm apart on oven trays. Bake about 12 minutes. Cool on wire racks.



Chocolate Mud Cake
150g butter, chopped
100g dark eating chocolate, chopped coarsely
220g caster sugar
125ml water
2 Tbs coffee liqueur
150g plain flour
2 Tbs cocoa powder
2 egg yolks

  • Preheat oven to 170C/150C fan-forced. Grease two 20cm x 30cm lamington pans; line with a strip of baking paper, extending paper 2cm above edges of pans.
  • Combine butter, chocolate, sugar, the water and liqueur in small saucepan. Stir over low heat until smooth. Place mixture in medium bowl; cool 10 minutes. Whisk in sifted flour and cocoa, then egg yolks. Bake about 25 minutes. Cool cakes in pans. Using 6.5cm round cutter, cut 12 rounds from each cake.


Chocolate Ganache
80ml cream
200g dark eating chocolate, chopped coarsely

Bring cream to a boil in small saucepan; remove from heat.
Add chocolate; stir until smooth. Refrigerate until spreadable.



Now we have Cookies, Mud cake and Ganache ;)

Spread ganache onto underside of cookies; sandwich a mud cake round between two cookies.
Using heart template, dust cookies with extra cocoa or sugar